::Index » Others » Pembudidayaan / perbanyakan tanaman pada ADENIUM...
» Pembudidayaan / Perbanyakan Tanaman ADENIUM «
1. Perbanyakan melalui BIJI

Sistem ini menggunakan biji dalam pembudidayaan, buah adenium akan masak setelah 2 bulan. bentuk fisik biji adenium antara lain : bulu - bulu halus yang menempel. kemudian penjemuran biji selama 3 jam sebelum disemai. Media dalam penyemaian dapat menggunakan serbuk sabut kelapa (coco peat) langkah-langkah penyemaian antara lain : masukkan media penyemaian kedalam pot atau tray setinggi 3/4nya, dan buatlah lubang tanam , letakkan biji yang sudah dijemur dalam posisi tidur(horizontal),dengan jarak sekitar 1,5 cm semprotlah bagian atas media sampai basah dengan menggunakan sprayer.dan tutupi dengan plastik agar tetap lembab dan penempatan media penyemaian pada tempat yang teduh.
Pada penyemaian sekitar 10-14 hari biji akan mulai bersemi,dan untuk pemindahan tanaman sebaiknya setelah tanaman mencapai tinggi 5 cm.


2. Perbanyakan melalui SETEK

Pada sistem ini perbanyakan tanaman dipilih berdasarkan besar batang tanaman (berdiameter kira kira 2 cm), sehat , dan tua. Dan alat yang digunakan sebaiknya steril dan tajam, serta pada proses pemotongan sebaiknya dilakukan pada tempat yang teduh. Dan pada bagian yang terpotong diolesi dengan zat perangsang akar, diamkan potongan tersebut selama 2-3 hari agar mengering.,
Setelah mengering ditancapkan mada media tanah sedalam 4-5 cm dan diletakkan ditempat yang tedujh selama 4-5 hari.Setelah 12-14 hari akan muncul tunas,apabila tidak keluar tunas, atau tunas terlihat mengecil maka perbanyakan setek tidak berhasil.



3. Perbanyakan melalui CANGKOK

Perbanyakan ini banyak digunakan karena tingkat kesulitan masih kecil, dibanding setek. Cara mencangkok adenium, tidaklah berbeda dengan cara mencangkok tanaman lain, yaitu : melukai batang tanaman dengan ukuran batang tanaman sekitar 2 - 2,5 cm atau yang cukup tua. Kupas kulit sekeliling batang hingga terlihat bagian tengah batang(berwarna putih cerah). lebar sayatan kira-kira 2 kali garis tengah batang atau sekitar 4-5 cm.
bersihkan bekas sayatan dari lapisan kambium yang terasa licin seperti lendir serta biarkan bekas sayatan mengering kira-kira 2-3 hari.sebelumnya siapkan coco peat yang telah dibasahi dan membungkus media tanah pada sekeliling sayatan , lalu ikat pada bagian atas dan bawah plastik.
Proses ini berhasil apabila muncul banyak akar dalam plastik dalam 1 bulan pertama


4. Perbanyakan melalui PEMECAHAN AKAR
Proses perbanyakan dengan pemecahan akar pada adenium agak rumit dan mempunyai resiko yang tinggi , tetapi keunggulan perbanyakan ini adalah didapatkan bentuk tanaman yang unik . Jumlah tanaman yang dihasilkan tergantung dari besarnya akar dan pangkal batang. Apabila akar berdiameter kira kira 8 cm bisa dihasilkan 2-3 tanaman baru. Tahapan dalam perbanyakan dengan pemecahan akar yaitu sebagai berikut : Pilihlah tanaman yang memiliki akar besar, BErsihkan akar yang akan dipotong dari tanah, serta siapkan alat pemotong (pisau yang tajam dan steril), potonglah akar dan sebagian pangkal batang, setelah terpotong olesi bagian tersebut dentgan fungisida.Pindahkan dan tanam potongan akar tersebut ke pot tersendiri.LEtakkan tanaman baru ini ditempat yang teduh.




5. Perbanyakan SAMBUNG LENGKUNG / PENYUSUNAN

Metode perbanyakan ini kurang diminati karena tingkat keberhasilan tidak s etinggi cara lain. serta tidak semua tanaman adenium bisa diterapkan metode ini. Cara penyusunan atau sambung lengkung adalah menggabungkan dua tanaman menjadi satu dengan cara menyayat kedua batang tanaman dan merekatkan menjadi satu, berikut tahapannya : Pertama siapkan dua tanaman dengan diameter batang yang sama, gunakan pisau yang steril dan tajam untuk mengupas batang tanaman, kira kira setengah dari diameter batang. kemudian rekatkan kedua tanaman dengan sealtape . usahakan agar tidak terkena air.
Penyusunan berhasil jika tanaman baru tidak mati,setelah tampak sehat,tanaman baru bisa dipisahkan dari tanaman induknya.




6. Perbanyakan SAMBUNG / GRAFTING

Perbanyakan dengan cara sambung merupakan perbanyakan yang dilakukan dengan menggabungkan batang bawah dengan batang atas.
Keunggulan metode ini adalah dapat dihasilkan tanaman baru yang sama atau lebih unggul dari induknya dan waktu yang dibutuhkan relatif singkat kira kira 14 hari. sambung pucuk (top grafting) adalah tehnik yang digunakan, tahapan penyambungan antara lain : pertama-tama pilihlah batang bawah dan batang atas yang sehat dan batang bawah berdiameter lebih besar dari batang atas. kemudian siapkan alat potong yang steril dan tajam dan potonglah batang bawah membentuk huruf V dan batang atas dipotong dengan bentuk V terbalik. panjang batang atas sebaiknya 3-8 cm.
Setelah itu sambungkan kedua batang, dan direkatkan dengan ikat tali (sealtape), untuk mengurangi penguapan dan mempercepat tumbuhnya tunas,sisakan 2-4 helai daun pada batang atas dan potong daun tersebut menjadi setengahnya,kemudian bungkus batang yang disambung dengan kantong plastik dan letakkan tanaman ditempat yang teduh.
Hasil perbanyakan dengan cara sambung akan terlihat setelah 10-14 hari ditandai dengan muncul tunas daun. selain itu pada batang bawah juga bisa tumbuh cabang.





7. Perbanyakan SILANGAN

Proses penyilangan ini akan menghasilkan variasi bentuk variasi jenis serta variasi bunga dan warna daun, tujuan penyilangan ini adalah mendapatkan tanaman yang tahan terhadap hama, sekaligus memperoleh variasi bunga dan daun.
Cara menyilang adenium tidak berbeda dengan menyilang tanaman lainnya, yaitu mengambil serbuk sari bunga yang satu untuk dioleskan pada kepala putik bunga lainnya,Sebelum melakukan penyilangan , tiga hal yang harus diperhatikan, antara lain : pertama-tama tanaman dipilih yang benar benar sehat dan mempunyai keistimewaan, kuas yang digunakan harus bersih dan steril , kemudian waktu yang tepat untuk melakukan penyilangan pada pagi hari (pukul 06.00 - 09.00) atau sore hari (pukul 14.00 - 20.00)
bunga yang akan disilangkan dipilih yang berbeda jenisnya, telah mekar 2-3 hari, dan sehat.Secara hati-hati putik dicabut. Corong bunga disobek atau dicabut hingga kelihatan benang sarinya. Serbuk sari diambil dengan bantuakn kuas kecil yang telah dibasahi. Benang sari bunga yang akan diserbuki harus dihilangkan(dicabut).Oleskan kuas yang telah ada seburk sari keatas kepala putik bunga ,biasanya terletak pada dasar bunga. Setelah sekitar 4 hari, bunga yang telah disilangkan akan layu dan rontok.Jika didasar bunga terlihat 2 titik berwarna hijau berarti penyilangan tersebut berhasil. Maka buah ini akan besar dan matang.

Copyright © February 2003 Pendawa Nursery. Maintained by Iwan@Pendawa